temukan potensi suksesmu sekarang juga


Menemukan potensi sukses tanpa batas



Kita maklum, semua orang pasti ingin menjadi pribadi yang sukses. Sukses adalah wujud dari iman Islam dan bertakwa.

Banyak orang yang menganggap bahwa sukses adalah bisa sekolah di sekolah dan universitas bergengsi. Mendapat nilai tinggi dapat kerja bagus, profesional.

Punya istri yang cantik, sholehah. Punya rumah mewah. Punya mobil mengkilat. Punya anak-anak sholeh sholehah. Ini adalah impian dan cita-cita setiap manusia. iya kan?

Tetapi ternyata dalam kenyataannya, tidak semua orang bisa mencapai apa yang benar-benar mereka impikan. Terkadang mereka malah tidak tahu apa yang benar-benar mereka inginkan. Mereka hanya menjalani hidup seadanya da apa adanya.

Mereka tidak tahu dengan pasti apa yang benar-benar mereka inginkan. Apa yang sungguh sungguh mereka cita-citakan untuk dicapai dalam hidup yang hanya sekali ini.

Banyak orang yang terbius oleh angan-angan "Suatu saat saya pasti menjadi orang yang sukses. Suatu saat saya menjadi orang yang kaya raya".

Tetapi ternyata, banyak orang yang tidak bisa mencapai dan menggapai apa yang mereka impikan . Mulai dari profesi yang bergengsi, rumah mewah, mobil mengkilap, istri cantik, sholehah, anak lucu, imut-imut. Berapa banyak coba?

Maka perlu kamu sadari dan kamu pahami bahwa sukses itu tidak datang begitu saja. Sukses tidak datang dan turun dari langit dengan indahnya tetapi sukses perlu diusahakan dan diperjuangkan dengan darah, perjuangan dan pengorbanan.

Kamu akan bisa merasakan manisnya perjuangan dan pengorbananmu kelak ketika kamu sudah betul-betul berada di puncak menara kesuksesan

Mungkin kamu bertanya-tanya, "Bagaimana cara menemukan potensi sukses sedini mungkin?"

Yakini dan sadari bahwa sukses adalah hak setiap orang. Setiap orang yang lahir ke muka bumi ini punya hak untuk menjadi pribadi yang sukses. Menjadi sukses bukan monopoli orang kaya. Sukses bukan monopoli anak orang-orang berduit. Sukses bukan monopoli anak Ustadz dan Kyai tetapi sukses adalah hak setiap orang.


Nah, sekarang bagaimana kita bisa menemukan potensi sukses yang ada dalam diri kita?

Syukuri kehadiranmu  kemuka bumi ini


Kamu harusnya sangat bersyukur kepada Allah.  Mengapa? Karena Allah menjadikan kamu seorang manusia bukan yang lain. Padahal Allah menciptakan begitu banyak makhluk di alam semesta ini.

Ada tanah, bebatuan, kayu, tumbuh-tumbuhan, air dan lain sebagainya. Tetapi Alhamdulillah, dengan anugerah dan kuasaNya. Dia menjadikan kamu manusia.

Maka syukuri ini dengan sungguh-sungguh. Dengan mensyukuri nikmat wujud kamu sebagai manusia dengan sungguh-sungguh, maka kamu akan menemukan energi luar biasa untuk bangkit dari kemelut yang kamu hadapi.

Kamu akan semangat dan antusias untuk hidup menjadi manusia yang sesungguhnya bukan asal-asalan. Dengan menyadari bahwa kamu adalah pribadi yang luar biasa maka kamu akan tahu apa yang harus benar-benar harus kamu lakukan.

Syukuri kehadiran orangtuamu


Pernahkah kamu berpikir bahwa orangtua adalah orang yang paling berjasa dalam hidupmu. Mereka adalah orang yang paling peduli tentang dirimu. Bukan teman, sahabat apalagi pacar, bukan.

Orangtua selalu mencurahkan kasih sayangnya kepada kamu sejak kamu masih kecil bahkan sejak kamu dalam kandungan. Segala kebutuhan kamu dipenuhinya dengan ikhlas. Kamu di bimbing dan didampingi agar menjadi pribadi yang luar biasa.

Adakah yang sanggup melakukan ini selain orangtua? Tidak ada, bukan? Maka jangan pernah mengecewakan mereka. Jadikan mereka alasan utama untuk menjadi pribadi yang sukses luar biasa.

Jadilah pribadi yang membanggakan orangtua Jadilah kamu remaja yang bisa membuat orangtua tersenyum bahagia.

Jadilah kamu pribadi yang luar biasa. Maka orang tua akan bangga kepadamu jangan pernah kecewakan orangtuamu. Sungguh jika orang tuamu kecewa, kamu menjadi anak yang tak tahu diuntung

Apa yang paling kamu sukai


Temukan Apa yang benar-benar kamu suka dan kamu cintai. Aktivitas harian yang menurut kamu paling menyenangkan buat kamu. 

Temukan motivasi untuk melakukannya dari dalam dirimu sendiri. Kamu rela mengerjakannya tanpa disuruh dan diperintah. 

Suatu aktivitas dan hobi yang yang membuat kamu rela melakukannya tanpa dibayar. Boleh jadi itu akan menjadi profesi kamu di kemudian hari.

Bayangkan saja, berapa banyak orang yang sukses karena menekuni sepak bola. Hanya berbekal kaki, mereka sungguh-sungguh bisa memiliki apapun yang benar-benar mereka impikan.

Banyak orang yang sukses karena modal lari. Bekerja menjadi pelari sukses. Karena mereka punya semangat, antusias sehingga mereka rela latihan dan berdarah setiap hari. 

betapa banyak orang yang sukses karena mereka punya skill keterampilan membanyol dan melawak. Oleh dari sukses karena bisa bikin lucu dan tertawa. Ada lawak, humor, Stand Up Comedy . 

Menfapa guyonan dan lawakan laku bahkan laris? Karena setiap orang suka dengan lawakan, komedi dan humor. Jika kamu merasa ada potensi diri kamu untuk melawak, suka membuat joke-joke segar, suka membuat gembira hati orang. Maka tekuni pforesi ini. Siapa tahu kamu akan menjadi orang yang sukses di bidang komedi, lawak, humor dan stand up comedi. 

Tekuni apa yang benar-benar kamu sukai


Jika kamu sudah menemukan apa yang benar-benar kamu sukai apa yang benar-benar kamu inginkan maka tahap selanjutnya adalah tekuni apa yang benar-benar kamu sukai, apa yang kamu impikan. Cari dan temukan hanya 1 saja yang benar-benar membuat kamu rela untuk mengerjakannya tanpa dibayar. Membuat kamu siap untuk berlatih, dan berdarah-darah setiap hari tanpa lelah. 

Jadikan itu sebagai perantara untuk meraih sukses kamu. Ini adalah peluang terbesar kamu untuk menjadi orang yang sukses. Ini adalah bekal dan modal utama yang diberikan oleh Allah untuk diri kamu.

Tanamkan dalam pikiran kamu bahwa ini adalah sesuatu yang sangat penting untuk hidupmu. Siapkan waktu terbaik untuk mengasah segala skill dan keterampilan kamu ini. Jangan main-main dengan impian dan cita-citamu.Jadilah orang yang ahli di bidang yang benar-benar kamu inginkan. 

Jangan pernah hiraukan cemoohan dan kata-kata orang yang tidak penting. Selalu pegang kata-kata pepatah ini "Anjing menggonggong, kafilah berlalu"




























Belum ada Komentar untuk "temukan potensi suksesmu sekarang juga"

Posting Komentar

Silahkan tuliskan komentar anda di sini......

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel